Pemko Bukittinggi Sambut Kedatangan Ulama Ternama AA.Gym di Mesjid Jamik Aur Kuning Dalam Rangka Tausyiah

    Pemko Bukittinggi Sambut  Kedatangan Ulama Ternama AA.Gym di Mesjid Jamik Aur Kuning Dalam Rangka Tausyiah
    Pemko Bukittinggi Sambut Ulama Ternama AA.Gym di Mesjid Jamik Aur Kuning

    Bukittinggi - Pemerintah kota Bukittinggi sambut kedatangan Ulama ternama pendiri Pondok Pesantren Daarut Tauhid, Abdullah Gymnastiar atau AA. Gym di Mesjid Jamik Aur Kuning pada Jum'at (04/08).

    Dalam wawancara bersama Wakil Wali Kota Bukittinggi, H.Marfendi, Dt.Basa Balimo di Rumdis  Wawako Bukittinggi Marfendi Datuak Basa Balimo mengatakan, , kedatangan AAm Gym ke Bukittinggi pada Jum'at  malam lalu, memberikan Tausiyah di Masjid  Jamik Aur Kuning Bukittinggi, setelah ba'da Isya,  

    Kemudian pada Subuhnya hari Sabtu, di Masjid Al Falah Tembok. Dilanjutkan sarapan di Rumah dinas Wali kota, dan bersepeda keliling Bukittinggi.

    Diterangkannya, jangan hanya sekedar menghapal Alqur'an, tetapi bagaimana memahami dan mengamalkan Al-Qur'an, dan bagaimana rumah-rumah Tahfidz yang ada dikoordinasikan.

    "Menuju Pasar Atas, ke Jalan A. Yani dan ke Gelanggang Pacuan Kuda. Setelah itu meresmikan Rumah Tahfidz "Baitul Qur'an Bukittinggi" yang berada di By Pass Mandiangin, " ujar Marfendi saat ditemui di Rumdis Wawako Bukittinggi.

    Wawako mengatakan, pada kesempatan itu AA.Gym dengan  juga sempat mengunjungi Taman Jam Gadang dan beruntung bisa menaiki jenjang puncak tower Jam bersejarah itu.

    Marfendi berharap, dengan kedatangan AA. Gym ini, bisa memberikan penyejukan rohani untuk resep-resep untuk bahagia di dunia ini. Pada dasarnya, kita kembali kepada keikhlasan, tetap konsisten dalam agama Allah.

    "Dengan peresmian Rumah Tahfidz itu, merupakan hal yang luar biasa untuk diapresiasi. Terimakasih kepada Ustadz Gymnastiar, yang sudah menurunkan timnya ( Daarut Tauhid) untuk bisa membina rumah tahfidz di Bukittinggi, " tutup Marfendi.
    (Linda).

    bukittinggi sumatera-barat
    Linda Sari

    Linda Sari

    Artikel Sebelumnya

    H.Chairunnas: PMI Kota Bukittinggi Berikan...

    Artikel Berikutnya

    Paripurna DPRD Bukittinggi Gelar Tutup Masa...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Bakamla RI Berhasil Bantu MV Lena Alami Kerusakan Kemudi di Laut Natuna Utara

    Ikuti Kami